FKUB Medan Silaturrahmi dengan Penasehat, Camat dan KUA

KANALMEDAN-MEDAN : Pengurus Forum Kerukunan Umat Beragama ( FKUB) Kota Medan, silaturrahmi dengan dewan penasehat, camat dan Kepala KUA.

Silaturahmi yang dilaksnakan di Hotel Madani pada hari Kamis 20 Desember 2018 lalu.

Menurut keterangan ketua FKUB Medan, Drs H Ilyas Halim MPd melalui wakil ketua Drs H Burhanuddin Damanik MA, didampingi Hj Latifah Hanum MA, mengatakan,  pertemuan silaturrahmi tersebut dimaksudkan untuk meningkatkan dan mempererat tali silaturrahmi antara pengurus FKUB Medan dengan dewan penasehat, para camat dan kepala KUA kota Medan serta  diskursus kerukunan   dalam rangka untuk  meningkatkan dan mempertahankan kekondusipan keharmonisan umat beragama di Kota Medan.

Dalam kesempatan pertemuan silaturrahmi tersebut, pengurus FKUB Medan memaparkan bahwa FKUB Medan di bawah pimpinan H Ilyas Halim, telah melaksanakan program dialog kerukunan tahun 2018, diantaranya, dialog   kerukunan dengan tokoh lintas agama, dialog kerukunan siswa lintas agama, dialog kerukunan  dengan ormas lintas agama, pidato kerukunan,  dan olah raga kerukunan lintas agama.

“Dialog kerukunan lintas agama dengan berbagai elemen masyarakat  ini bertujuan  antara lain untuk menambah pengetahuan  dan  memperluas   wawasan elemen masyarakat lintas agama tentang pentingnya kerukunan, sehingga diharapkan menjadi agen dan dan duta kerukunan dilingkungan masing masyarakat,” kata Burhan.

FKUB sebagai  forum kerukanan, kata Burhan, berharap ada masukan berupa gagasan dan ide-ide  baru  maupun kritik  konstruktif dari semua elemen masyarakat lintas agama kota Medan  sebagai bahan evaluasi bagi FKUB Medan menuju kerah yang lebih baik lagi kedepan, kata Burhan.

Silaturrahmi dengan dewan penasehat, para camat dan kepala KUA Kota Medan berlangsung lancar dan sukses.(PAS)

Print Friendly