Bimas Kristen Kanwil Kemenagsu Raih Penghargaan

KANALMEDAN-Kantor Bidang Bimas Kristen Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara raih penghargaan  Satuan Kerja Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Dengan Nilai Kinerja Anggaran (NKA) Terbaik ke-1 Tahun 2023.

Penghargaan diserahkan Direktur Jenderal Bimas Kristen Dr. Jeane Marie Tulung, S.Th, M.Pd pada Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara H. Ahmad Qosbi, S.Ag, MM diwakili Kepala Bidang Bimas Kristen Dr. Arnot Napitupulu, M.Pd.K di Bogor, Kamis (29/02).

Penghargaan merupakan rangkaian dari Rapat Kerja Nasional Pejabat Pusat dan Daerah Ditjen Bimas Kristen Tahun 2024 yang digelar secara hybrid. ini adalah lanjutan Rapat Kerja Bersama Ditjen Bimas Kristen, Katolik, Hindu, Buddha dan Pusat Bimbingan dan Pendidikan Konghucu yang dibuka secara resmi oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas pada tanggal 21 Februari 2024 di Kantor Kementerian Agama RI, Jl. M.H. Thamrin No 6 Jakarta.

Dirjen Bimas Kristen, Dr. Jeane Marie Tulung S.Th., M.Pd dalam sambutannya saat penutupan Rakernas tersebut mengajak jajarannya bekerja lebih keras dan lebih cerdas demi mencapai target komitmen perjanjian kinerja yang telah dilakukan Ditjen Bimas Kristen kepada Menteri Agama.

“Saya berharap apa yang tertuang dalam komitmen tersebut adalah suatu program yang mudah kita eksekusi dan betul-betul berdampak kepada umat. Tidak usah terlalu banyak, seberapa saja namun terukur dan kita mampu mencapai target tersebut serta memberi dampak langsung kepada penerima manfaat,” ucap
Dirjen

Sementara itu, Kabid Bimas Kristen Kanwil Kemenagsu Dr Arnot Napitupulu MPdK mengucapkan terimakasih dan apresiasi pada staf dan jajara Bimas Kristen yang telah bekerja keras dan bekerja cerdas sehingga membuahkan hasil yang harus disyukuri.

” Atas nama Kepala Bidang Bimas Kristen Kanwil Kemenagsu, mengucapkan terimakasih pada semua pihak yang telah bersinergi dalam mewujudkan suatu prestasi yang patut dibanggakan” kata Arnot.

Arnot juga mengucapkan terimakasih pada Kakanwil Kemenagsu H Ahmad Qosbi atas bimbingan dan arahan pada semua jajaran Bimas Kristen sehingga dapat meraih penghargaan NKA terbaik 1, katanya. (Sor)

Print Friendly

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.