Kakanwil Berharap Program ‘Ngopi’ Hasilkan Buku

KANALMEDAN-Jajaran Pendidikan  Madrasah dari lima kemenag Ngopi (ngobrol pendidikan Islam) di Hotel Atsari Parapat, Senin (18/11).

Acara Ngopi tersebut dibuka Kakanwil Kemenagsu H Iwan Zulhami SH MAP didampingi Kabid Pendidikan Madrasah H Mustapid MA, dan beberapa kasi bidang Penmad Kanwil Kemenagsu.

Ngopi dengan tema  ‘Madrasah Mengawal Moderasi Beragama’ tersebut dihadiri dan dikuti 120 peserta terdiri dari Kakan Kemenag dari lima kemenag yaitu Kemenag Pematang Siantar, Simalungun, Tapanuli Utara, Tobasa dan Kemenag Humbahas, serta  Kabid Penmad, kepala seksi, kepala madrasah dan pengawas madrasah.

Kakanwil minta pada panitia yang akan mengadakan kegiatan Ngopi agar menampilkan foto atau video Ngobrol Pendidikan Islam yang sudah terlaksana agar seluruh kepala, guru dan pengawas madrasah maupun undangan yang hadir dapat memahami kewajiban  untuk memajukan Pendidikan Madrasah maupun hasil output lainnya.

Kakanwil berharap agar dari kegiatan Ngopi bisa  menghasilkan sebuah karya berbentuk buku dengan judul “Madrasah Mengawal Moderasi Beragama di Sumatera Utara”.

“Saya menunggu  ide-ide cemerlang dan  inovasi  para guru dan pengawas madrasah,” kata Iwan.

Terkait sumber dana untuk  kegiatan Ngopi, Kabid Penmad H Mustapid mengatakan, tidak ada dari DIPA.” Dana untuk kegiatan Ngopi tidak ada dalam DIPA,” kata Mustapid melalui WA. (Sor)

Print Friendly