Simasom jadi Desa Sasaran Penyuluhan Kesehatan Mahasiswa KBMKeP
KANALMEDAN-SIDIMPUAN : Desa Simasom, Kecamatan Padangsidimpuan Angkola Julu menjadi sasaran penyuluhan Mahasiswa Kesehatan.
Sebab, puluhan mahasiswa kesehatan yang tergabung dalam wadah Keluarga Besar Mahasiswa Kesehatan Pasaman (KBMKeP) Padangsidimpuan menggelar kegiatan Penyuluhan Kesehatan dan Tensi Gratis.
“Kegiatan penyuluhan kami laksanakan di dusun 3 Batu Lanja, desa Simasom kecamatan Padangsidimpuan Angkola Julu, kota Padangsidimpuan selama 1 hari pada hari Minggu 14 Oktober 2018,” ujar Ketua Panitia Ahmad Faisal ketika ditemui kanalmedan.com, Kamis (25/10/2018).
Ahmad mengatakan, kegiatan bertujuan sebagai upaya dalam peningkatan pengetahuan serta taraf kesehatan masyarakat.
Diharapkan bahwa dengan kesadaran dalam menerapkan pola hidup bersih dan sehat, maka kesehatan setiap individu masyarakat akan terjaga.
Turut menimpali Ketua Umum KBMKeP Nayodi Permayasa.
“Di samping memberikan pendidikan kesehatan mengenai Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), kegiatan yang kita lakukan juga memfasilitasi tensi gratis bagi masyarakat yang ingin mengetahui tekanan darahnya,” katanya.
Sambung Nayodi, pada kesempatan itu pihaknya juga tidak lupa mengimbau serta mengajak masyarakat setempat untuk ikut bersama-sama bergotong royong, membersihkan lingkungan rumahnya masing-masing.
“Masyarakat diharapkan mampu mengupayakan lingkungan sehat, serta mampu mencegah dan menanggulangi masalah kesehatan,” ucapnya.
Berkat Dukungan para Senior
Alhamdulillah, lanjut Nayodi menjelaskan, kegiatan berlangsung sukses berkat dukungan dan dorongan serta partisipasi para senior kami.
“Berkat dukungan para senior kami, Abanganda Ahmad Munawir Rangkuti SPd, Sukiman SKM, dan Kakanda Renida SKM, kegiatan dapat terselenggara dengan baik dan sukses,” jelasnya.
Di sisi lain, Kepala Desa Simasom Firman Matondang menuturkan ucapan terimakasihnya kepada pihak KBMKeP karena telah memilih desanya sebagai desa sasaran dalam kegiatan penyuluhan kesehatan.
“Semoga petunjuk serta arahan yang telah disampaikan adik-adik mahasiswa KBMKeP kepada warga tentang berprilaku hidup sehat, akan dapat menggugah minat masyarakat untuk berpartipasi dalam upaya peningkatan kesehatan,” ujar Kepala Desa. (Awal HSB)