Ketua PPIH Embarkasi Medan Nyaris 24 Jam Berada di Asrama Haji
KANALMEDAN – Ketua PPIH Embarkasi Medan yang juga Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Utara (Kakanwil Kemenagsu) H Ahmad Qosbi SAg MM, nyaris 24 jam berada di Asrama Haji Medan (Ahmed) untuk memantau kelancaran jalannya penyelenggaraan ibadah haji Embarkasi Medan, mulai dari penerimaan, penempatan di hotel hingga pemberangkatan jamaah dari Asrama Haji Medan menuju bandara kualanamu Deli Serdang.
Hal ini ia lakukan untuk memastikan bahwa semua tahapan baik penerimaan, penempatan di hotel, sampai pemberangkatan berjalan lancar sesuai regulasi.
“Kita harus berusaha semaksimal mungkin dengan kerja keras, kerja cerdas dan kerja tuntas, serta kerja iklas dengan mengedepankan pelayanan prima pada tamu-tamu Allah, sehingga semua tahapan berjalan lancar dan sukses,” kata Ketua PPIH Embarkasi Medan ini, Sabtu (27/5).
Menurut mantan Kasi Haji Kemenag Medan dan Kemenag Deli Serdang ini, ia belum dapat tudur tenang selama tamu -tamu Allah belum berangkat dari Bandara Kualanamu. Begitu juga jamaah yang datang, sepanjang jamaah belum tuntas menerima dokumen perjalanan haji dan kemudian menempati kamarnya masing-masing.
“Saya belum dapat tertidur selama jamaah calon haji belum berangkat dari kualanamu dan juga jamaah yang datang sudah harus berada di kamarnya masing-masing,” kata Qosbi.
Ahmad Qosbi paham betul perhajian ini, bahkan separuh dari karir ASN-nya tercurah pada perhajian.
Ahmad Qosbi berkeinginan, semua tamu-tamu Allah merasa nyaman dan tenang dalam melaksanakan rangkain ritual ibadah haji.
Untuk itu, mantan Kepala KUA Medan Helvetia dan Kakan Kemenag Madina ini berharap pada semua PPIH dan stakeholder terkait lainnya agar bekerja secara profesional, ikhlas dan bersinergi memberikan pelayanan terbaik pada setiap tamu-tamu Allah.
“Mari kita tunaikan amanah tugas mulia ini dengan memberikan pelayanan terbaik pada tamu-tamu Allah dengan tulus dan iklas,” harapn Qosbi. (sor)