KUA Medan Helvetia Gelar Manasik dan Senam Haji
KANALMEDAN-Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Helvetia melaksanakan manasik haji kecamatan dirangkai dengan senam haji di Masjid Istiqomah, Sabtu ( 20/4).
Kepala KUA Medan Helvetia Lukman Hakim Hasibuan SAg MA dalam sambutannya mengatakan, peran seseorang yang berhaji sangat penting dan berperan besar dalam masyarakat, hal ini karena sosok yang berhaji sangat kharismatik dan berwibawa sehingga menjadi panutan umat baik sikap maupun tutur katanya yang baik akan diikuti masyarakat.
Dalam kesempatan itu, Lukman berharap pada jemaah calin haji agar fokus mengikuti manasik haji dalam beberapa hari kedepan karena ilmu manasik sangat penting diketahui dan dipahami seseorang calhaj sebagai upaya mencapai kualitas haji yang baik dengan predikat haji mabrur.
“Mari kita ikuti manasik ini dengan serius dan fokus, sehingga materi perhajian yang disampaikan para narasumber yang profesional dapat diserap dan kemudian diimplementasikan di tanah suci Mekkah ketika melaksanakan rangkaian ritual ibadah haji,” pinta Lukman.
Sementara itu, Camat Medan Helvetia Putra Ramadhan, S,TP, M.AP mengatakan, sosok manusia yang berhaji diyakini kedekatannya kepada Allah sebab ibadah haji tidak semua umat Islam dapat melaksanakannya. Untuk itu, harapan dan do’a dari jemaah haji untuk kebaikan bangsa sangat diharapkan menuju Indonesia Emas dan bermartabat ke depan.
“Saya meminta jemaah haji Medan Helvetia mendoakan yang terbaik untuk bangsa dan negara,” harap Ramadhan.
Hadir dalam kegiatan pembukaan Manasik Haji Kecamatan Medan Helvetia tersebut para pimpinan ormas Islam Medan Helvetia di antaranya Majelis Ulama Indonesia, Nahdhatul Ulama dan Muhammadiyah, Muspika, Lurah, Polsek dan Koramil.
Terkait senam haji, sebagaimana diketahui, Persatuan Dokter Haji Indonesia (Perdokhi) bersama Direktorat Jenderal Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Ditjen PHU) merilis Senam Haji Indonesia untuk menjaga kebugaran dan ketahanan fisik jemaah haji.
Rilis gerakan senam ini ditandai dengan penyerahan file video gerakan Senam Haji Indonesia oleh Ketua Umum Perdokhi Dr. dr. Syarief Hasan Lutfie, Sp. K.F.R, MARS, AIFO–K kepada Direktur Bina Haji Arsad Hidayat di kantor pusat Kementerian Agama, Jakarta.
Direktur Bina Haji Arsad Hidayat menyambut baik inisiatif dan inovasi Perdokhi dalam memprakarsai senam Haji Indonesia dan senam peregangan saat dalam penerbangan di pesawat. .
“Senam ini akan menjadi salah satu ikhtiar kita dalam menjaga istitha’ah kesehatan jemaah haji agar memiliki kemampuan dan ketahanan fisik selama menjalankan ibadah haji nantinya,” imbuh Arsad.
Senam ini akan dijadikan materi dalam bimbingan manasik haji di tingkat kabupaten/kota dan kecamatan nantinya. (sor)