Jadi Kampus Pilihan, Siswa SMA N 3 Riau Performance di UMSU
KANALMEDAN – Sebanyak 256 mahasiswa SMA Negeri 3 Riau didampingi Kepala Sekolah dan para guru melakukan study tour (kunjungan) ke Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara, Sabtu (20/1) pagi di Auditorium UMSU Jalan Muchtar Basri No.3 Medan.
Kunjungan itu diisi dengan menampilkan pertunjukan (performance) para siswa berupa atraksi beladiri pencak silat, tari daerah dan penampilan band akustik serta story telling. Pertunjukkan yang juga diisi dengan hiburan UMSU Band dan UKM Seni Tari dan Budaya itu berlangsung meriah.
Kepala Sekolah SMA N 3 Riau, Hj. Ermita, S.Pd., M.M sangat berterima kasih atas sambutan yang diberikan sangat mencermikan bahwa UMSU kampus Unggul.
“Ananda semua sudah mendengar dan melihat langsung bagaimana UMSU, tentu sudah tergambar bahwa UMSU jauh lebih unggul yang bisa menjadi pilihanan ananda. Jadi kalau sudah ada UMSU kenapa lagi harus pilih universitas lain?,” ujar Kepsek SMA N 3 Riau.
Sebelumnya Hj. Ermita pernah menjadi Kepsek SMA N 12 Riau dan membawa para siswanya berkunjung ke UMSU. Dia mengatakan banyak siswanya yang masuk ke UMSU dan menjadi alumni berprestasi, sehingga Ermita berpesan kepada siswa SMA N 3 Riau,
“Ananda pandai-pandai dalam memilih perguruan tinggi yang tepat untuk melanjutkan pendidikan,” kata Hj. Ermita.
Selain itu, dia turut menyampaikan bahwa siswa kelas 12 yang hadir adalah para siswa yang sangat berprestasi dari bidang akademik, seni, olahraga hingga menjadi sekolah sehat.
Sebelumnya, Rektor UMSU Prof. Agussani dalam sambutannya memberikan informasi dan motivasi kepada para siswa SMA N 3 Riau.
“Saya menyampaikan anada berhati-hatilah dalam memilih perguruan tinggi karena banyak perguruan tinggi yang tidak bertanggungjawab,” ujar Rektor UMSU.
Menurutnya, para siswa harus memperhatikan dari segi akreditasi, jangan sampai setelah lulus ijazahnya tidak diakui. Berkaitan dengan hal tersebut, diketahi UMSU merupakan kampus Unggul se-Sumatera telah diakui oleh MQA Malaysia, mendapatkan 4 bintang dari QS Star Ranking dan top 21 Unversitas di ASEAN versi AppliedHe. (Nas)