BKM At Taqwa UMA Salurkan Santunan Yayasan ke Anak Yatim dan Dhuafa
KANALMEDAN – Badan Kemakmuran Masjid At Taqwa Universitas Medan Area (UMA) kembali menyalurkan santunan rutin Yayasan Pendidikan Haji Agus Salim (YPHAS) kepada para anak yatim dan kaum dhuafa untuk Desember 2023, Sabtu (23/12/2023) di masjid tersebut, Kampus I UMA, Jalan Kolam No 1 Medan Estate.
Santunan diserahkan langsung Ketua BKM At Taqwa UMA, Dr. Zainun, MA kepada 50 orang anak yatim dan 50 orang kaum dhuafa yang berasal dari Desa Amplas Pasar I, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang. Turut dalam penyerahan santunan itu
Wakil Ketua I BKM At Taqwa UMA Dr. Firmansyah, MA, Sekretaris Dr. Fauzi Wikanda, M.Pd.I, Bidang Ibadah Dr. Rizki Pristiandi Harahap, MA, Bidang Kerjasama Dr. Siti Hawa Lubis, M.Pd.I, Sekretariat Alifiah Margolang, S. Pd. I, MA, Erni Ernawati Nasution, SE, dan Bendahara Liza Margolang.
Ketua BKM At Taqwa UMA, Dr. Zainun, MA kepada wartawan seusai penyaluran santunan mengatakan, santunan yang berasal dari Ketua YPHAS Drs. H.M. Erwin Siregar, MBA ini rutin dilaksanakan sekali sebulan dengan penerima santunan yang berbeda-beda. Untuk Desember ini, BKM mengundang anak yatim dan kaum dhuafa dari Desa Amplas. Untuk bulan berikutnya dari desa atau daerah lainnya.
“Tujuan penyaluran santunan ini untuk membina hubungan yang baik dan rasa kasih sayang antara kampus UMA dan masyarakat. Dengan penyaluran santunan kepada anak yatim dan kaum dhuafa ini kita bermohon kepada Allah SWT agar UMA diberikan keberkahan, seluruh civitas akademikanya hidup sejahtera, dan UMA makin maju menjadi kampus pilihan di Sumut,” kata Zainun.
Sementara itu, Sekretaris BKM At Taqwa UMA Dr. Fauzi Wikanda, M.Pd.I dalam tausiyah singkatnya meminta anak yatim tekun belajar, tidak boleh khawatir atau patah semangat dalam hidup ini kendati tak lagi memiliki figur seorang bapak.
“Jangan takut bermimpi untuk meraih cita-cita. Belajar yang tekun dan rajin ibadah agar kalian menjadi anak-anak yang baik dan sukses pada masa akan datang,” kata dosen Fakultas Agama Islam (FAI) UMA ini memotivasi anak-anak penerima santunan. (Nas)