Dr Arifuddin Muda Harahap Dilantik Jadi MPD Notaris Kota Tebing Tinggi

Dr. Arifuddin Muda Harahap, M.Hum

KANALMEDAN – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sumatera Utara Imam Suyudi melantik dan mengambil sumpah jabatan Majelis Pengawas Daerah Notaris dan Pengganti Antar Waktu Majelis Pengawas Daerah Notaris pada Kanwil Kemenkumham Sumut serta Pejabat Notaris se Sumatera Utara.

Kakanwil Kemenkumham Sumut Imam Suyudi, dalam sambutannya di Medan, Rabu (1/12), menyampaikankan bahwa pelantikan ini bukan hanya merupakan suatu kegiatan seremonial belaka, tapi tetap diharapkan agar anggota MPD yang baru saja dilantik dapat melaksanakan tugas dan kewenangannya sebagaimana yang telah digariskan oleh Undang-Undang.

Ia menyebutkan, jika dalam pengawasan ada Notaris yang terbukti melanggar peraturan tentang Jabatan Notaris maupun adanya dugaan pelanggaran Kode Etik Notaris, jangan segan-segan untuk menegur, memanggil, memeriksa atau bahkan memberikan sanksi kepada Notaris tersebut.

“Kami berharap pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan ini menjadi titik awal untuk menjalankan tugas dengan baik.Pesan kami jadilah pejabat yang jujur, amanah, dan tidak berpihak,” ujar Imam

Ia menjelaskan, bahwa selain Anggota Majelis Pengawas Daerah Notaris yang dilantik untuk daerah Notaris Kota Tebing Tinggi, Kabupaten Serdang Bedagai, Kota Medan dalam pelantikan tersebut juga dilantik 125 Pejabat Notaris yang bertugas di Kabupaten Kota se Sumatera Utara.

Kanwil Kemenkumham Sumatera Utara juga menyampaikan bahwa “sesuai amanat Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2004 yang telah diubah dengan UU Nomor 2 Tahun 2014 Pasal 67 tentang Jabatan Notaris bahwa Pengawasan atau Notaris dilakukan oleh Menteri dan berdasarkan Peraturan Menteri Hukum dan HAM RI Nomor 16 Tahun 2021  Tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja,Tata Cara Pengangkatan dan Pemberhentian, serta Anggaran Majelis Pengawas Notaris,” 

Setelah selesai pelantikan yang dilaksanakan di Le Polonia Hotel tersebut Dr. Arifuddin Muda Harahap, M.Hum yang dilantik sebagai MPD Notaris Kota Tebing Tinggi dan Kabupaten Serdang Bedagai mengatakan, ia akan menjalankan tugas-tugasnya sebagaimana amanat undang-undang serta akan mengajak kawan-kawan pejabat notaris di daerah tersebut untuk bekerja secara profesional dan proporsional.

Setelah dikonfirmasi terkait pelantikan tersebut, Ustadz Ardiansyah mengucapkan selamat atas pelantikan Dr. Arif sebagai MPD Notaris. “Semoga dapat menjalankan tugas dengan baik dan membawa kemanfaatan bagi umat,” harapnya. (Nas)

“Saya juga mengucapkan terimakasih kepada kemenkumham yang telah memberikan amanat serta terimakasih kepada Dekan Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Sumatera Utara Dr. Ardiansyah, LC, MA yang telah memberikan rekomendasi serta penguatan kepada saya sehingga amanat ini dapat diterima,” kata Arif.

Setelah dikonfirmasi terkait pelantikan tersebut, Ustadz Ardiansyah mengucapkan selamat atas pelantikan Dr. Arif sebagai MPD Notaris. “Semoga dapat menjalankan tugas dengan baik dan membawa kemanfaatan bagi umat,” harapnya. (Nas)



Print Friendly