Kakan Kemenag Madina Lantik 13 Pejabat Fungsional
KANALMEDAN – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Mandailing Natal ( Madina), H. Ahmad Qosbi, S. Ag, MM lantik 13 orang pejabat fungsional penghulu dengan tugas tambahan Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan di Aula Kemenag Mandailing Natal, Rabu (3/11).
Menurut Qosbi, mutasi atau rotasi jabatan dalam sebuah organisasi adalah sebuah hal yang sangat lumrah dan lazim.
Rotasi dan mutasi intinya adalah penyegaran. Bukan karena suka atau tidak suka (like dislike).
Jabatan ini adalah amanah, maka laksanakan dengan baik apa yang telah menjadi amanah. “Mengemban suatu jabatan, berarti kita mampu memikul tanggung jawab jabatan sehingga dituntut laksanakan tugas dan jabatan dengan amanah dan jujur,” tegas Ahmad Qosbi.
Dalam kesempatan itu, Qosbi minta pada pejabat yang baru dilantik agar menjaga etika jabatan, moral dan disiplin kerja.
Tigabelas pejabat yang dilantik tersebut yaitu,Irwansyah Budi, SHI, MH menjadi Kepala KUA Kecamatan Panyabungan,H. Matzen, S. Ag Kepala KUA Kecamatan Pakantan, Abdurrohmat, SHI, MA Kepala KUA Kecamatan Siabu,
Abdurrahman, LC Kepala KUA Kecamatan Lembah Sorik Marapi,Drs. Mhd Yasid Kepala KUA Kecamatan Panyabungan Selatan,Fahrur Rozi, SH, MH Kepala KUA Kecamatan Lingga Bayu,Drs. Husnan Kepala KUA Kecamatan Naga Juang,
Tambat Pandapotan, S. Ag Kepala KUA Kecamatan Muarasipongi,Muhamamd Ihwan Lubis, S. Ag Kepala KUA Kecamatan Batang Natal,
Salohat Pasaribu, S. Ag Kepala KUA Kecamatan Panyabungan Utara, Subhansyah Arifin, S. Ag, MH Kepala KUA Kecamatan Panyabungan Barat, H. Sogopan Siregar, S. Ag, MH Kepala KUA Kecamatan Panyabungan Timur dan Zulkarnaen Parinduru, SHI menjadi Kepala KUA Kecamatan Ulupungkut. (sor)