MAN 3 Medan Plus Keterampilan dan Riset Peringati Sumpah Pemuda

Kamad Dr Nurkholidah MPd (dua dari kiri) foto bersama dengan guru berprestasi usai menerima penghargaan.

KANALMEDAN – Keluarga besar Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Medan Plus Keterampilan dan Riset menggelar upacara Hari Sumpah Pemuda ke-93 dan dirangkai dengan pemberian penghargaan pada guru dan siswa berprestasi,di lapangan MAN 3 Medan, Kamis (28/10).

Upacara sumpah pemuda di MAN 3 Medan Tahun 2021 berlangsung khidmat dan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Dr Nurholidah MPd sebagai kepala MAN 3 Medan, tampil sebagai pembina upacara dan membacakan pidato Menteri Pemuda dan Olahraga RI dengan tema “Bersatu Bangkit dan Tumbuh”.

Dalam kesempatan itu, Nurkholidah mengajak siswa khususnya siswa MAN 3 Medan untuk berkontribusi dalam pembangunan bangsa sesuai bidang dan kemampuan masing-masing.

“Siswa MAN 3 Medan sebagai bagian dari generasi muda bangsa harus memiliki semangat juang dan berkomitmen menjadi siswa yang berilmu, beriman, bertakwa dan berahlak mulia” harap Kholidah.

Ia juga mengingatkan, agar tetap mematuhi dan melaksanakan protokol kesehatan untuk mencegah penularan covid-19.

“Ketaatan dan kepatuhan kita pada prokes adalah termasuk bagian dari perjuangan,” ujar Nurkholidah.

Dalam kesempatan itu, atas nama MAN 3 Medan, Nurkholidah memberikan apresiasi dan penghargaan pada guru berprestasi ditingkat nasional dan siswa peraih juara Kompetisi Sains Madrasah ( KSM) tingkat kota Medan dan tingkat Provsu. (sor)

Print Friendly