Akhyar Apresiasi Pengobatan dan Sunatan Gratis
KANALMEDAN – Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Medan Ir H Akhyar Nasution MSi mengapresiasi digelarnya bakti sosial Pengobatan dan Sunatan Gratis yang dihelat BKM Masjid Al Ikhlas di Masjid Al Ikhlas Jalan Sisingamangaraja Gang Ikhlas Kelurahan Timbang Deli Kecamatan Medan Amplas, Sabtu (12/9). Bakti sosial ini digelar sebagai bentuk kepedulian pada anak-anak di tengah kondisi pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) juga didukung oleh Arrahman Berkah Wisata, RSU Royal Prima dan Universitas Prima Indonesia.
Selain itu kegiatan sunatan gratis yang diikuti 50 anak serta pengobatan gratis yang diikuti 50 warga ini diharapkan dapat meringankan beban warga di tengah pandemi Covid-19 yang masih melanda Kota Medan.
Dalam sambutannya Akhyar mengatakan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat sekali bagi masyarakat sebab masyarakat akan terbantu dengan adanya kegiatan khitanan massal dan pengobatan gratis seperti ini. “Saya ucapkan terimakasih kepada Arrahman Wisata, RSU Royal Prima dan Universitas Prima untuk kesekian kalinya telah membantu masyarakat kota Medan, semoga ini menjadi amal kebaikan bagi kita semua,” ucap Akhyar.
Khitanan massal dan pengobatan secara gratis yang digelar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan ini disambut antusias oleh masyarakat setempat, karenanya Akhyar berharap kedepannya semakin banyak lagi stakeholder yang melakukan kegiatan serupa seperti ini. “Saya berharap semakin banyak lagi yang melakukan kegiatan bakti sosial seperti ini sehingga kita dapat bersama-sama membantu meringankan beban masyarakat di tengah pandemi Covid-19 yang terjadi,” harap Akhyar.
Sebelumnya Ade Darmawan selaku pimpinan Arrahman Berkah menjelaskan kegiatan bakti sosial ini merupakan yang ketiga kalinya digelar. Untuk hari ini, sebut Ade ada 50 orang anak yang dikhitan dan 50 orang yang mengikuti pengobatan gratis. “Kami menggelar bakti sosial ini bekerjasama dengan RS. Royal Prima, dan kegiatan ini akan terus berlanjut,doakan kami untuk selalu berbuat kebaikan,” ujarnya.
Usai memberikan kata sambutan, Akhyar bersama Pimpinan Arrahman Berkah Ade Darmawan, Pembina Masjid Al Ikhlas Ustad Dr H Arso SH MAg dan Ketua BKM Al Ikhlas Nilman Taufik melihat langsung pengobatan dan sunatan gratis yang berada di dalam Masjid Al Ikhlas.(Nas)