Rektor USU Imbau Masyarakat Waspadai Virus Corona

Rektor USU Prof Runtung Sitepu

KANALMEDAN – Menanggapi persoalan epidemi virus corona yang terjadi pertama kali di Wuhan, China, dan saat ini sudah merebak ke 12 negara di berbagai belahan dunia, Prof Runtung selaku Rektor USU dan tokoh masyarakat menyampaikan keprihatinannya.

Rejtor mengimbau kepada seluruh civitas akademika USU dan masyarakat luas, untuk mewaspadai dan melakukan antisipasi yang diperlukan untuk mencegah terserang virus yang telah menginfeksi 2.761 orang dan membunuh 56 orang di China itu.

“Mobilitas manusia dari berbagai belahan dunia demikian tinggi. Jadi walaupun hingga saat ini belum ditemukan adanya penderita virus Corona di Medan, semua pihak diharapkan terus meningkatkan kewaspadaannya dan menjaga kebersihan serta kesehatan diri dan keluarganya,” kata Runtung di Kampus USU, Senin (27/1).

Tindakan antisipasi tersebut, kata rektor, antara lain dapat dilakukan dengan mengenakan masker tatkala berada di pusat-pusat keramaian ataupun saat menaiki kendaraan umum. “Juga untuk sementara waktu menunda perjalanan ke berbagai negara yang terindikasi telah mengalami serangan virus tersebut,” ucap Rektor.

Ditegaskannya, sejauh ini, dari informasi yang didapatkan melalui Kantor Urusan Internasional (KUI) USU, tidak ada mahasiswa dan tenaga pengajar USU yang tengah melakukan tugas belajar maupun kunjungan ke Kota Wuhan, China. (Nas)

Print Friendly