Unimed Buka Pendaftaran Jalur Mandiri


Daya Tampung 1.634 Mahasiswa Baru

Rektor Unimed Prof Dr Syawal Gultom MPd

KANALMEDAN – Universitas Negeri Medan (Unimed) membuka penerimaan mahasiswa baru jalur mandiri tahun 2019. Pada jalur mandiri ini, Unimed menyediakan daya tampung 1.634 orang mahasiswa baru.

Rektor Unimed Prof Dr Syawal Gultom MPd dalam keterangan persnya,  Senin (1/7) mengatakan,  penerimaan jalur mandiri berdasarkan Peraturan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi Nomor 60 Tahun 2018  tentang Penerimaan Mahasiswa Baru Program Sarjana pada Perguruan Tinggi Negeri, dilakukan melalui Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN), Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN), dan Seleksi Mandiri.

Dikatakan Syawal,  seleksi jalur mandiri terkait perencanaan, proses seleksi dan pendanaannya diberikan kewenangan kepada masing-masing PTN untuk melaksanakanya. PTN diberikan keleluasaanya untuk melaksanakan seleksi tahap ketiga yakni jalur mandiri, namun tetap dalam pengawasan pemerintah.

“Seleksi jalur mandiri merupakan seleksi yang dilakukan oleh PTN secara mandiri berdasarkan hasil ujian tertulis dalam bentuk cetak (Paper Based Testing) serta seleksi yang dilakukan secara objektif dengan menggunakan metode ujian tertulis dalam bentuk cetak (PBT) dan ujian keterampilan bagi program studi seni dan keolahragaan, ” kata rektor.

Untuk persyaratannya, tambah Syawal, yakni siswa lulusan tahun 2017 dan 2018 harus sudah memiliki ijazah. Sedangkan siswa lulusan tahun 2019 telah memiliki Surat Keterangan Lulus Pendidikan Menengah.

“Surat keterangan lulus sekurang-kurannya memuat informasi diri dan foto terbaru yang bersangkutan dengan dibubuhi cap stempel yang sah serta memiliki kesehatan yang memadai sehingga tidak mengganggu kelancaran proses studi,” urai Syawal.

Adapun pendaftaran jalur mandiri dibuka 1 – 20 Juli 2019, kemudian pelaksanaan tes 23 Juli 2019, uji keterampilan 23 Juli 2019 dan pengumuman hasil seleksi 27 Juli 2019.

Ujian tertulis Paper-Based Testing (PBT) dilaksanakan pada 23 Juli 2019 meliputi tes kemampuan saintek,  tes kemampuan soshum dan tes kemampuan campuran. Sedangkan ujian keterampilan dilaksanakan pada 23 Juli 2019. 

“Untuk pelayanan resmi dan alamat panitia seleksi jalur mandiri dapat diakses melalui laman http://www.unimed.ac.id dan  sm.unimed.ac.id. Informasi resmi juga dapat diakses melalui http://humas.unimed.ac.id atau mendatangi alamat panita seleksi jalur mandiri: Jalan Willem Iskandar, Pasar V Medan Estate Kotak Pos 1589 Medan 20221 Sumatera Utara. E-mail : humas@unimed.ac.id,” kata Syawal Gultom. (Nas)

Print Friendly