Menjadikan Indonesia Lebih Baik Melalui APEKSI
KANALMEDAN – Dalam Negeri (Mendagri) Republik Indonesia Tjahjo Kumulo diwakili Dirjen Otonomi Daerah (Otda) Soni Sumarsono membuka Rapat Kerja Nasional (Rakenas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) XIII tahun 2018 di Hotel Tarakan Plaza Jalan Kol L Yos Sudarso, Kota Tarakan, Kalimantan Utara, Rabu (25/7). Diharapkan, melalui rakernas ini seluruh kota dapat maju bersama-sama dengan melihat potensi yang dimiliki masing-masing kota.
Di hadapan kepala daerah yang berasal dari 98 kota di Indonesia, Direjen Otda menyampaikan apresiasi dan dukungan atas tema yang diusung kali ini yakni, Penguatan Kerjasama Antar Daeah Dalam Mengoptimalkan Potensi Daerah”. Dikatakannya, tema yang diangkat itu sangat baik namun diingatkannya agar kerjasama yang dilakukan tidak hanya sebatas kota dengan kota.
“Kerjasama saat ini harus dilakukan tetapi tidak dibatasi hanya kota dengan kota dan harus sesuai dengan kebutuhan regional sehingga mencapai tujuan bersama yang efektif dan efisien serta memberikan manfaat bagi masyarakatnya,” kata Soni.
Oleh karenanya Dirjen Otda berharap agar kerja sama yang dilakukan APEKSI tidak sebatas kota dengan kota tetapi juga dengan pemerintah kabupaten maupun provinsi. Soni mencontohkan kerjasama yang dilakukan Pemko Surabaya dan Pemerintah Provinsi Jawa Timur.
Dengan kerjasama yang dilakukan itu, jelas Soni, Kota Surabaya kini lebih baik dan semakin maju lagi. Karenanya, Soni ingin seluruh pemerintah kota yang tergabung dalam APEKSI dapat mengikuti jejak yang telah dilakukan Pemko Surabaya tersebut.
Selanjutnya, Soni mengucapkan selamat melaksanakan rakernas kepada seluruh peserta APEKSI. Dia berharap rakernas berjalan dengan lancar dan sukses serta menghasilkan keputusan yang bermanfaat untuk masyarakat serta kemajuan masing-masing kota.
“Kementrian Dalam Negeri siap senantiasa memberikan dukungan dan bantuan sepenuhnya kepada wali kota seluruh Indonesia agar wilayah dan masyarakatnya bisa lebih sejahtera dan maju lagi ke depannya. Mari terus kita bangun kebersamaan dan kerjasama,” pesannya.
Sebelumnya, Ketua APEKSI Airin Rachmi Diani berharap melalui rakernas ini seluruh kota yang tergabung dalam APEKSI dapat maju bersama-sama dengan melihat potensi yang dimiliki dari daerah masing-masing.Diakuinya, masing-masing kota pasti memiliki kelebihan dan kekurangan. Namun dengan kerjasama antardaerah yang dlakukan, masing-masing kota dapat saling mengisi.
Di samping itu tambah Airin, teknologi dan inovasi kini menjadi satu keharusan bagi seluruh kota-kota di Indonesia dalam upaya mewujudkan smart city. “Jadi teknologi sangat dibutuhkan dan inovasi menjadi keharusan guna mewujudkan smart city tersebut,” kata Airin.
Kemudian wanita cantik yang saat ini menjabat sebagai Wali Kota Tanggerang Selatan untuk periode kedua kalinya, mengajak seluruh anggota APEKSI tidak menjalin kerjasama antar daerah dalam satu provinsi saja tetapi juga di lau provinsi lainnya. Oleh karenanya dibutuhkan bagaimana caranya membangun komunikasi yang baik.
“Kita memiliki keyakinan melalui APEKSI, mana kala kita memiliki satu visi yang sama dan komunikasi yang baik, insha Allah Indonesia akan menjadi lebih baik lagi. Ini harapan kita bersama yang selama ini kita sampaikan melalui APEKSI.Mudah-mudahan rakernas ini menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat kita di daerah masing-masing,” paparnya.
Sementara itu Wali Kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi didampingi Asisten Pemerintahan Setdakot Medan Musadad Nasution dan Kabag Hubungan Kerjasama M Rivai Nasution mengatakan, Rakernas APEKSI merupakan ajang silaturahmi antar wali kota di seluruh Indonesia.
Eldin mengungkapkan, saat ini tercatat 93 kota dan 5 kota administrasi di seluruh Indonesia yang tergabung dalam APEKSI. Dalam setiap menggelar rakernas, jelas Eldin, masing-masing Wali Kota, termasuk dirinya akan menyampaikan kemajuan apa yang telah dicapai, produk unggulan maupun program inovatif kepada Wali Kota lainnya.
“Artinya melalui Rakeras APEKSI ini, masing-masing Wali kota dapat tukar informasi tentang pembangunan maupun pengalaman yang dimiliki dalam upaya memajukan kota. Di samping keunggulan, kami juga menyampaikan kendala yang dihadapi. Untuk itulah melalui Rakernas APEKSI, semua persoalan yang dialami masing-masing kota dibahas dan dicarikan solusinya,” jelas Eldin. (partono)