Aliansi Media Cyber Indonesia Gelar Rakernas Pertama di Medan
KANALMEDAN – Pengurus Besar (PB) Aliansi Media Cyber Indonesia (AMCI) menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Pertama di Kafe RF Coffe Jalan Sei Batanghari Medan, Senin (22/5/2017).
Rakernas dihadiri seluruh pengurus ini memiliki agenda membahas segala sesuatu terkait organisasi AMCI, sebagai wadah perkumpulan perusahaan pers dan wartawan berbasis online di tanah air.
Dalam perhelatan akbar selama satu hari itu, dibahas banyak hal yang berkaitan dengan perkumpumpulan media cyber, tantangan dan peluang. Rakernas juga berhasil mematangkan program kerja, menetapkan AD/ART organisasi, lambang organisasi dan sebagainya.
Rakernas dibuka Dewan Penasehat PB AMCI Muhammad Faisal, SE sekaligus memotong kue sebagai tanda AMCI genap beroperasi satu tahun. Chief Executive Officer (CEO) Kanalmedan.com Mayjen Simanungkalit juga ikut dan menjadi peserta dalam Rakernas pertama AMCI itu.
Faisal, SE selaku penasehat, selain mengucapkan selamat atas digelarnya Rakernas pertama dan Hut pertama AMCI, juga berharap kiranya perkumpulan ini kedepannya lebih sukses.
Menurutnya, AMCI berperan penting dalam mengawal bangsa melalui kontrol sosial yang benar dan akurat, cepat dan terpercaya. Informasi yang disampaikan melalui media cyber, sangat dibutuhkan ditengah hiruk pikuknya perpolitikan di tanah air.
“Sampaikanlah informasi yang akurat dan terpercaya, agar media online yang bergabung dalam AMCI menjadi saluran informasi yang tetap dinantikan masyarakat”, katanya berharap.
Sedangkan Ketua PB Umum AMCI, Devi Merlin SH dalam sambutannya menegaskan Rekernas yang pertama ini, harus bisa membuktikan kepada masyarakat, bangsa dan negara, bahwa organisasi ini mampu memberikan perubahan dan dukungan perbaikan, khususnya dunia informasi dengan jaringan berteknologi tinggi.
” Saya yakin dan percaya dalam Rakernas PB-AMCI tahun 2017 ini, banyak melahirkan ide, maksud dan tujuan pengembangan organisasi”, katanya.
Demikian juga Dewan Pengawas PB AMCI Amrizal SH, mengatakan wartawan yang bergabung di AMCI harus bisa merapatkan barisan dengan menunjukkan jati dirinya. Tunjukkan bahwa kita solid, profesional dan jujur menyampaikan informasi ke publik.
“AMCI sebagai wadah perkumpulan para pemilik media online harus memiliki idealisme dan taat hukum. Tunjukkan karya nyata melalui berita-berita yang jujur dan akurat di media masing-masing,” tegasnya.
Menurut Ketua Panitia dan juga Waketum PB AMCI Haslan Madli Tambunan, Rakernas pertama PB-AMCI itu menjadi titik awal bagi pengurus untuk memperkuat komitmen menjalankan program kerja ke depan. (Jen)