Walikota Medan Teriam Audiensi VP Garuda

KANALMEDAN – Wali Kota Medan Drs H. T. Dzulmi Eldin S, M.Si menerima audiensi manajemen Garuda Indonesia yang dipimpin oleh Vice President Garuda Indonesia Sumatera Region, Dian Ediono, Selasa (21/3) siang di Rumah Dinas Walikota Medan.

Dijelaskan VP Garuda Indonesia Sumatera Region, audiensi ini dalam rangka silaturahmi manajemen baru Garuda Indonesia Sumatera Region kepada Walikota Medan sejak ditunjuk untuk melaksanakan tugas di Kota Medan terhitung 1 Februari 2017 yang lalu menggantikan Syamsuddin Jusuf Souib.

Dian menyebutkan bahwa penugasannya sebagai VP Garuda Indonesia Sumatera Region di Kota Medan adalah pengalaman yang pertama kalinya di wilayah Sumatera, di mana sebelumnya bertugas di Kota Makassar selama 1 (satu) tahun.

Ia mengungkapkan kekagumannya akan nilai-nilai sejarah yang ada di Kota Medan. Menurutnya hal tersebut sangat potensial untuk mempromosikan Kota Medan sebagai destinasi wisata.

“Kita siap membangun kerjasama dengan Pemko Medan untuk mempromosikan Kota Medan yang sarat dengan nilai-nilai sejarah sebagai destinasi wisata secara nasional bahkan hingga ke dunia internasional,” sebut Dian.

Walikota Medan Drs. Dzulmi Eldin memberikan ucapan selamat datang VP President GI Sumatera Region yang baru di Kota Medan. “Selamat datang di Kota Medan, selamat bertugas di Kota Medan, Kota Metropolitan yang Ramah, Madani, Humanis, serta penuh dengan nilai-nilai sejarah. Semoga bisa segera bisa menyesuaikan dengan lingkungan baru di Kota Medan,” sambut Eldin.

Eldin menjelaskan bahwa masyarakat Kota Medan memiliki karakteristik mobilitas yang tinggi, khususnya dalam hal penggunaan transportasi udara. Setiap harinya ribuan bahkan hingga ratusan ribu masyarakat memiliki aktivitas mobile dengan transportasi udara. Dengan kondisi demikian, tentunya membutuhkan pelayanan transportasi yang maksimal untuk mendukung aktivitasnya.

Untuk itu kepada maskapai Garuda Indonesia, Walikota berpesan agar terus meningkatkan pelayanan terbaik kepada masyarakat yang membutuhkan layanan transportasi udara. “Bagaimanapun orientasi maskapai haruslah kepada kepuasan pelanggan,” ucapnya didampingi Plt Kadis Pariwisata Kota Medan, Budi Hariono S.STP, M.AP serta Kabag Humas Kota Medan, Ridho Nasution, S.STP.

Selain itu orang nomor satu di Kota Medan juga berharap Garuda Indonesia bisa terus memperkuat hubungan partnership dengan Pemko Medan untuk meningkatkan promosi komoditas pariwisata yang ada di Kota Medan, sehingga ke depannya akan semakin menarik minat wisatawan baik lokal maupun internasional untuk berkunjung ke Kota Medan. (tim)

Print Friendly