JCH Tapteng Tak Lagi Naik Pesawat Ke Asrama Haji Medan

KANALMEDAN-Beda dengan tahun-tahun sebelumnya, pada musim haji tahun 1445 H/2024 M , Jemaah Calon Haji ( JCH) asal daerah Tapanuli Tengah ( Tapteng) tidak lagi diangkut naik pesawat menuju Asrama Haji Medan akan tetapi menggunakan trasportasi darat dengan menaiki 10 bus.

Demikian dikatakan beberapa orang Jemaah Calon Haji (JCH) asal Tapteng diaula penerimaan jabal noor Asrama Haji Medan, Jumat ( 31/5).

Hal tersebut juga dibenarkan Kakan Kemenag Tapteng H Zul Sukri Limbong MSi. “Pada musim haji tahun ini, jamaah calon haji Tapteng tidak lagi diangkut dengan pesawat menuju asrama haji medan tetapi dengan menaiki bus,” kata Limbong.

Ketika ditanya, apa sebabnya terjadi penurunan pelayan jamaah calon haji tahun ini khususnya dalam hal angkutan jamaah menuju asrama haji Medan, Limbong mengatakan Kemenag tidak memiliki anggaran dana untuk menyewa pesawat.

Selama ini, kata Limbing, ongkos pesawat dari Tapteng ke Asrama Haji Medan dan juga penginapan ditanggung oleh Pemkab Tapteng.

“Kita tidak tau kenapa tahun ini pemkab tidak lagi memberangkatkan Jamaah Calon Haji Tapteng dengan menggunakan trasportasi udara sebagaimana tahun-tahun sebelumnya,”,l kata Limbong.

Ia dan jamaah Haji Tapteng berharap agar kedepan jamaah calon haji Tapteng tetap diangkut menggunakan pesawat menuju asrama haji Medan.

“Sudah 20 tahun, jemaah calon haji Tapteng diangkut dengan pesawat menuju asrama haji Medan, tetapi tahun ini dengan menaiki bus,” kata salah seorang CJH bermarga Hutagalung.

Jamaah Calon Haji Tapteng pada tahun 1445 H/ 2024 M berjumlah 107 orang, gabung dengan jamaah calon haji Mefan dan Kabupaten Dairi tergabung dalam kloter 18. (sor)

Print Friendly

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.