Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Marwan Dasopang Sapa Jemaah Haji
KANALMEDAN-Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI H Marwan Dasopang menyapa jemaah haji kloter 11 Sebarkasi Medan asal Kabupaten Padanglawas (Palas) di Asrama Haji Medan, Sabtu ( 15/7).
Kehadiran Marwan Dasopang dan tim di Asrama Haji Medan disamping untuk menyapa dan melihat langsung proses pemulangan jemaah haji Debarkasi Medan, juga dalam rangka reses masa persidangan V Tahun Sidang 2022-2023.
Marwan tampak berbincang akrab dengan salah seorang jemaah haji lansia asal daerah Palas yang baru tiba di aula asrama haji Medan.
“Kita ingin memastikan bahwa pelayanan terhadap setiap jemaah terpenuhi dengan baik,” kata Marwan.
Dalam kesempatan tersebut, mantan Ketua DPW PKB Sumut ini mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada PPIH Debarkasi Medan di bawah pimpinan Kakanwil Kemenagsu H Ahmad Qosbi MM atas kerja keras semua panitia memberikan pelayanan dan perlindungan pada jemaah haji dembarkasi Medan.
Ia juga mengucapkan selamat datang pada jemaah haji yang telah tiba di Sumatera Utarasetelah melaksanakan rangkaian ritual ibadah haji di tanah suci Mekkah.
“Selamat datang kembali di tanah air semoga menjadi haji mabrur dan mabruroh serta dapatoo meningkatkan amal ibadahnya setelah menunaikan rukun islam yang kelima yaitu naik haji ke Mekkah,” kata Marwan.
Sementara itu, Kakanwil Kemenag Sumut H Ahmat Qosbi SAg MM mengucapkan selamat datang pada jemaah haji kloter 11asal daerah Palas dan juga pada tim anggota DPR RI komisi VIII.
Jemaah haji kloter 11 asal daerah Palas disambut Anggota DPR RI Komisi VIII, Gubsu, Sekda Palas, Kakan Kemenag Palas H Abdul Manan, Kakan Kemenag Medan H Impun Siregar, Kepala UPT Asrama Haji, H Ramlan Sudarto, wakil sekretaris PPIH Debarkasi Medan H Ilyas Siregar dan Kabid Pemberangkatan Pemulangan H Torang Rambe. (sor)