Irmadi Lubis Ajak Warga Karang Gading Labuhan Deli Implementasikan Nilai-nilai 4 Pilar Kebangsaan

Anggota DPR/MPR RI, H Irmadi Lubis saat sosialisasi empat pilar kebangsaan.

KANALMEDAN – Anggota DPR/MPR RI, H Irmadi Lubis menggelar sosialisasi empat pilar kebangsaan di Aula Balai Desa Karang Gading, Kecamatan Labuhan Deli, Kabupaten Deli Serdang, pada Senin (13/6/2022) pukul 10.00 WIB.

Di depan ratusan elemen masyarakat, legislator yang duduk di Komisi.V DPR itu mengajak masyarakat untuk mengimplementasikan nilai-nilai empat pilar kebangsaan, yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika dalam perilaku kehidupan sehari-hari.

Legislator asal daerah pemilihan (Dapil) Sumut 1 ini mengatakan, masyarakat Indonesia sudah sepatutnya bersyukur, sebab dengan gagasan besar para pendiri bangsa yang melahirkan empat pilar kebangsaan tersebut, hingga saat ini Indonesia dapat berdiri kokoh.

“Intinya kita harus menjaga empat pilar ini dan menerapkan nilai-nilainya dalam kehidupan sehari-hari. Kita juga harus bersyukur bahwa seandainya Indonesia tidak punya empat pilar ini, maka pasti kita sudah terpecah sebagai suatu suku bangsa,” ungkap Irmadi Lubis.

Dalam kesempatan itu, legislator yang tergabung dalam Fraksi PDI Perjuangan DPR RI itu juga menjelaskan secara rinci satu persatu nilai-nilai Pancasila, nilai-nilai UUD 1945, nilai-nilai NKRI, dan nilai-nilai Bhineka Tunggal Ika.

H.Irmadi Lubis yang juga sebagai narasumber dalam kegiatan itu, lebih banyak menjelaskan soal pengaruh globalisasi yang menggerus nilai-nilai budaya sebagai kearifan lokal.

“Seperti gotong royong, meski di Desa Karang Gading ini nilai gotong royongnya masih bagus, kuat, tetapi di desa-desa yang lain yang saya amati itu sudah ada pergeseran. Artinya nilai gotong royong yang dulunya ialah kebersamaan, di beberapa wilayah itu sudah berganti dengan sistem berbayar,” jelas politikus senior PDIP ini.

Untuk itu melalui sosialisasi empat pilar tersebut, Irmadi berharap dapat menjadi perekat, penguatan, pembersamaan, dan pandangan hidup dalam hidup berbangsa dan bernegara.

Dalam sosialisasi itu juga, Irmadi banyak mendengarkan aspirasi dari masyarakat Desa Karang Gading yang rata-rata berprofesi sebagai petani dan nelayan dengan kondisi tempat tinggal yang kurang layak

“Insya Allah nanti saya selaku anggota Komisi V DPR akan menampung aspirasi masyarakat desa ini untuk dimasulkan dalam program BSPS dan lainnya,” tutup Irmadi Lubis. (Nas)


Print Friendly