Wamenag: Belum Ada Kepastian Pemberangkatan Haji 2021


KANALMEDAN – Wakil Menteri Agama RI, Drs.H.Zainut Tauhid Sa’adi,MSi mengatakan, belum ada  kepastian pemberangkatan Jamaah Calon Haji(Calhaj) pada  tahun 2021. Pasalnya, belum ada kepastian dari pemerintah Arab Saudi.

Hal ini disampaikan Wamenag RI pada Selasa(30/3) di aula Kanwil Kemenagsu. Wamenag hadir di Kemenagsu untuk silaturahmi dan memberikan pembinaan ASN dirangkai dengan menyambut bulan suci Ramadhan 1442 H.

Hadir dalam kesempatan itu Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama  Provinsi Sumut, Drs.H.Syahrul Wirda MM, Kabag TU, Dr H.Muhammad David Saragih, Rektor UINSU Prof Syahrin Harahap, para Kakan Kemenag Kabupaten/Kota dan  ASN di lingkungan Kemenagsu, Kasubbag Humas HM Yunus MAP.

Meskipun Pemerintah Arab Saudi belum memberi kepastian, kata Wamenag, namun Pemerintah RI terus melakukan ikhtiar dengan pelaksanaan vaksin bagi Calhaj. Selain itu merampungkan proses persiapan bagi jamaah.

“Seandainya pemerintah Arab Saudi membuka kesempatan untuk berangkat, kita sudah siap,”kata Wamenag.

Wamenag minta agar dalam pelaksanaan ibadah di bulan Ramadhan nanti, para ASN Kemenag menjadi contoh teladan. Kemudian menyampaikan pesan pada masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan 5 M.

Terkait bom bunuh diri di Makasar, Wamenag  menyampaikan bahwa kejadian itu mengingatkan bahwa jaringan terorisme masih ada di Indonesia. Ada pemahaman keagamaan yang menjurus pada radikal dan ekstrim yang menimbulkan keruskan pada masyarakat luas.

“Untuk itulah Kementerian Agama kampanyekan moderasi beragama agar kita lebih toleran pada perbedaan. Karena, makna dari moderasi beragama itu bukanlah melakukan ”moderasi terhadap agama”, tetapi memoderasi pemahaman dan pengamalan umat beragama dari sikap ekstrim,” ungkapnya. (sor)








Print Friendly