Kepala MAN 2 Deli Serdang Buka Program Tahfizh Quran Angkatan 9
KANALMEDAN – Kepala Madrasah Aliyah Negeri ( MAN) 2 Deli Serdang, Dr H Burhanuddin Harahap MPd, terus berinovasi membangun madrasah agar bisa tampil hebat dan bermartabat. Salah satu inovasi yang diwujudkan kepala MAN 2 DS adalah pembangunan pondok tahfizh Quran dan asrama bagi siswa yang ikut program tahfizh quran.
Bagi siswa MAN 2 Deli Serdang maupun diluar siswa MAN 2 Deli Serdang yang ingin menghafal Alquran, bisa belajar di pondok tahfiz tersebut dan juga menginap di asrama yang telah dipersiapkan, kata Burhan.
” Alhamdulillah, dengan dukungan, guru, orangtua siswa dan stakeholder lainnya, dalam waktu yang relatif singkat kita bisa mendirikan beberapa pondok tahfizh Quran dan juga asrama” kata Burhan.
Dikatakan, program tahfizh quran di MAN 2 Deli Serdang dimulai pada tahun 2018. Sampai September 2020, jumlah santri yang sudah mengikuti hafizh quran berjumlah 620 orang terdiri dari 8 angkatan.
“Diawal bulan September ini, baru saja kita membuka angkatan ke 9 yang diikuti 43 orang santri. Para santri ini akan menyelesaikan hapalannya sebanyak 2 juz dalam waktu 10 hari,” kata Burhan, seraya mohon doa agar para santri yang mengikuti tahfizh Quran sehat dan dapat menyelesaikan hapalannya tepat waktu.
Para santri tersebut di bimbing dan dipandu oleh ustadz yang hafizh Quran 30 juz baik dari internal maupun yang didatangkan dari luar madrasah. Selama mengikuti program tahfizh quran, semua santri dan ustadz/ ustazah wajib mematuhi protokoler kesehatan, kata Burhan. (Sor)