Kepala KUA Medan Denai dan Medan Labuhan Juara 1 BQ dan LKTI
KANALMEDAN – H Fauzal Habib SAg, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Medan Denai meraih juara satu lomba Bahsil Qutub (BQ). Sementara Lukman Hakim Nasution MA, Kepala KUA Kecamatan Medan Labuhan meraih juara satu Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) tingkat Kota Medan.
Menurut Kakan Kemenag Medan, H Impun Siregar MA melalui Kasi Bimas Islam, H Hasan Basri MA, dua jenis lomba tersebut diikuti puluhan peserta terdiri dari KUA kecamatan dan penghulu se-Kota Medan.
Tujuannya, kata Impun, untuk meningkatkan kecintaan penghulu pada karya tulus ilmiah khususnya tema yang terkait dengan bidang tugas kepenghuluan.
“Melalui kegiatan LKTI dan Bahsil Qutub, diharapkan dapat memotivasi para penghulu untuk membuat karya tulis ilmiah dan gemar membaca serta mendalami kitab-kitab khususnya yang terkait dengan bidang tugas kepenghuluan,” kata Impun.
Sementara Solahuddin Siregar MA selaku dewan juri mengatakan, dalam lomba LKTI ada beberapa kriteria penilaian antara lain sistematika penulisan, bobot isi dan orisinilitas tulisan.
Sedangkan kriteria penilaian lomba Bahsil Qutub yaitu kepasihan bacaan dan pemahaman serta pemaknaan.
Dewan juri terdiri dari Dr H Torang Rambe MAg, Dr Fatimah Zuhro dan Solahuddin Siregar MA. (Sor)