Calon Wisudawan UMA Dilatih Memasuki Dunia Kerja
KANALMEDAN – Sebanyak 150 calon wisudawan Universitas Medan Area (UMA) mengikuti Pelatihan Memasuki Dunia Kerja (PMDK). Kegiatan yang digelar setiap menjelang acara wisuda ini mereupakan salah satu satu cara UMA menghasilkan lulusan yang berkualitas dan siap bersaing di pasar kerja.
Wakil Rektor (WR) III UMA Muazzul SH MHum ketika membuka PMDK itu, Selasa (18/6) di convention hall Kampus I UMA, Jalan Kolam Medan Estate, mengharapkan para lulusan yang akan diwisuda pada 22 Juni mendatang ini hendaknya jangan sebagai pencari kerja tapi bisa menciptakan lapangan pekerjaan.
Sebab dengan berbekal kompetensi yang didapat di bangku kuliah, para lulusan yang relatif usia muda ini lebih berpotensi bersaing di pasar kerja. Dengan membuka lapangan kerja maka lulusan UMA dapat membantu masyarakat.
“Mewujudkan alumni yang siap bersaing di era digital tidak hanya berupa bekal keilmuan, tapi juga mempersiapkan para alumni untuk lebih siap memasuki dunia melalui kegiatan PMDK. Mereka dibimbing agar lebih siap memasuki dunia baru,” katanya.
Dikatakan, kesiapan alumni UMA untuk memasuki dunia kerja sangat penting. Dengan kesiapan secara mandiri dan berkepribadian maka alumni UMA akan dapat berkompetisi dan berdaya saing di tengah masyarakat.
Sementara itu, Ketua Pusat Karier dan Kewirausahaan (FKK) UMA, Ahmad Prayudi SE MM didampingi Kahumas Ir Asmah Indrawaty MP dan Ketua Panitia Magfirah SPSi mengatakan, PMDK merupakan usaha UMA untuk menjembatani mahasiswa dengan dunia kerja. Karena tidak semua materi-materi dunia kerja ada diberikan saat perkuliahan di kampus.
“Jadi pelatihan ini merupakan pintu gerbang bagi mahasiswa UMA untuk memasuki dunia kerja. Kita persiapkan mereka bagaimana masuk pintu gerbang itu seperti bagaimana menghadapi teknik wawancara, membuat lamaran kerja terkini termasuk lamaran kerja online, bagaimana membuat konsep diri dan bagaimana menjual kecerdasan diri agar bisa masuk ke dunia kerja dan sebagainnya, Jadi ini sangat penting,” ujar Prayudi.
Sementara Ketua Panitia Magfirah SPsi menyebutkan, PMDK periode I tahun 2019 ini diikiti 150 orang dari 656 lulusan UMA yang akan diwisuda pada 22 Juni mendatang.
Kegiatan PMDK menghadirkan narasumber di antaranya Sunarto SPsi, MPsi Psikolog tentang “Trik-trik Pembuatan Curiculum Vitae (CV) dan Wawancara”, Rangga dari Pusat Data Alumni dan Informasi UMA tentang bagaimana membuat lamaran kerja “online” dan mencari lowongan kerja “online”, dan Ahmad Prayudi SE MM.
“Tujuan PMDK ini adalah menghasilkan alumni yang kompetitif dan siap kerja, sehingga para lulusan lebih siap menghadapi tantangan kerja. Program ini juga menjadi bagian dari universitas sesuai visi menghasilkan SDM inovatif, berkepribadian dan mandiri. Visi ini sangat mendukung alumni untuk selalu siap berkarya di tengah-tengah masyarakat,” kata Magfirah. (Nas)