KPU Sumut Rekapitulasi Hasil Pemilu Tingkat Provinsi
KANALMEDAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumatera Utara mengadakan rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan dan perolehan suara Pemilu 2019 pada 6-9 Mei di Medan, Senin (6/5).
Rapat pleno terbuka ini dihadiri oleh tujuh orang anggota KPU Provinsi Sumut, Badan Pengawas Pemilu, Saksi Calon Anggota DPD Dapil Sumut, Saksi Partai Politik Peserta Pemilu, Lembaga Pemantau Pemilu, serta tamu undangan.
Sesuai dengan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum, pasal 41 ayat 3 bahwa rekapitulasi penghitungan suara dan penerapan hasil pemilu dilakukan oleh KPU, KPU Provinsi, dan KPU Kabupaten/Kota dalam rapat pleno terbuka.
Kemudian, berdasarkan Pasal 43 ayat 1, rapat pleno KPU Provinsi sah dalam hal jumlah anggota KPU Provinsi berjumlah tujuh orang dan dihadiri oleh paling sedikit lima orang anggota KPU Provinsi yang dibuktikan dengan daftar hadir.
Mencermati kehadiran anggota KPU Provinsi Sumut sebanyak tujuh orang, maka rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan dan perolehan suara tingkat provinsi Sumut dinyatakan kuorum dan sah serta terbuka untuk umum.
Ketua KPU Sumut, Yulhasni dalam sambutannya mengatakan bahwa kesuksesan penyelenggaraan pemilu selalu dilihat dari partisipasi masyarakat. Pada Pemilu 2014 tingkat partisipasi hanya berkisar 69 persen, sedangkan pada Pemilu 2019 angka partisipasi diperkirakan mencapai 79,91 persen.
“Angka ini melampaui target nasional sebesar 77,5 persen dan target KPU Sumut di angka 70 persen,” katanya.
“Selain itu, antusias masyarakat menggunakan hak suara tidak terlepas dari semakin membaiknya pendataan pemilih dan model sosialisasi yang kreatif serta peran peserta pemilu melakukan sosialisasi ke masyarakat,” jelas Yulhasni.
Kemudian, KPU Sumut turut mengaturkan duka cita yang mendalam kepada keluarga yang ditinggalkan oleh garda terdepan pemilu yakni KPPS, PPS, dan PPK dalam melaksanakan tugas mulia sebagai penyelenggara pemilu.
“Tercatat di Sumatera Utara telah wafat sebanyak 11 orang petugas KPPS, PPS, dan PPK,” ungkap Yulhasni.
“Oleh karena itu, kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberi dukungan, terkhusus kepada rekan-rekan penyelenggara di tingkat KPPS, PPS, PPK, dan KPU Kabupaten/Kota. Kerja keras kita patut menjadi catatan sejarah,” tutup Yulhasni.
Pantauan wartawan,hari pertama perhitungan hasil Pemilu di tingkat Provinsi, KPU Sumut mengawali dengan penghitungan daerah Kabupaten Karo. (Nas)