Sabrina Puji Kemajuan Nias Barat
KANALMEDAN – Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara (Sekdaprov Sumut) Dr Hj R Sabrina MSi menyampaikan pujian atas kemajuan dan perkembangan yang telah terselenggara di Nias Barat. Hal ini diungkapkannya pada Malam Pementasan Seni dan Budaya Kabupaten Nias Barat, Selasa malam (2/4), di Panggung Keong Pekan Raya Sumatera Utara (PRSU) Jalan Jenderal Gatot Subroto Medan.
“Saya ingat Bapak Bupati, tahun sembilan puluhan saya ke Sirombu, sudah berbeda sekali saya lihat dengan yang ditampilkan di layar tadi. Sudah banyak kemajuan dan perkembangan. Mudah-mudahan akan terus begini, tahap demi tahap tapi pasti. Meski pelan-pelan yang penting ada progres pembangunan,” katanya.
Sabrina pun berharap pembangunan yang mengarah pada kemajuan ini akan terus berlanjut. Melalui dukungan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut dan pusat, akan ada banyak event yang terselenggara di Kepuluan Nias. Hal ini tentunya akan berdampak pada banyaknya penambahan dan perbaikan infrastruktur di berbagai wilayah Nias.
“Infrastruktur mantap, ditambah potensi wisata, seni dan budaya yang kaya, mudah-mudahan akan meningkatkan jumlah wisatawan. Kalau sektor pariwisata berkembang, sektor lainnya pun akan berdampak. Pertanian, perikanan, ekonomi kreatif, dan lainnya,” jelas Sabrina.
Selanjutnya, Sabrina pun mengucapkan selamat atas peresmian gedung paviliun Kabupaten Nias Barat. Adanya paviliun ini, katanya, tentu akan melengkapi dan memperkaya sarana promosi potensi dan kekayaan Nias Barat. “Paviliun dan pementasan seni budaya malam ini merupakan bentuk upaya promosi dan pelestarian seni budaya kita,” ucapnya.
Selain melalui paviliun dan pementasan seni budaya, Sabrina berpesan agar promosi seni budaya juga dilakukan dengan memanfaatkan Teknologi Informasi (TI) yang canggih saat ini, khususnya media sosial. “Generasi milenial Nias khususnya, manfaatkan sosmed untuk promosikan daerah kita,” tuturnya.
Lebih lanjut, Sabrina mengapresiasi pementasan seni dan budaya Nias Barat. Seperti kabupaten/kota di Kepulauan Nias lainnya, dirinya sepakat bahwa seni dan budaya Nias Barat juga benar-benar indah dan kaya.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Nias Barat Fakhili Gulo menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi atas kehadiran Sekdaprov Sumut pada malam pementasan seni dan budaya Nias Barat. Dirinya menerangkan bahwa pada malam pementasan malam ini, Nias Barat mengangkat tema pertunjukan bertema pernikahan atau disebut “Fangowalu” dalam bahasa Nias.
“Pernikahan, seperti pada adat istiadat di suku lain, adalah prosesi yang sakral dan indah di Nias Barat. Kita ingin tunjukkan keindahan prosesi tersebut malam ini di panggung ini,” ucapnya.
Selain itu, kata Fakhili, pementasan juga bertujuan untuk mengajak hadirin mengenang dan berbahagia dengan mengingat masa-masa pernikahan. “Selamat menyaksikan pertunjukan seni budaya Nias Barat, semoga pertunjukan malam ini memperkaya dan melengkapi kekayaan seni budaya Sumut dan Indonesia,” tuturnya.
Turut hadir dalam acara pementasan tersebut Bupati Nias Barat Faduhusi Daeli dan Ibu Ketua PKK Nias Barat, Wakil Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu, Ketua DPRD Nias Barat Nitema Gulo dan anggota, Forkopimda dan OPD Kabupaten Nias Barat, Tokoh masyarakat dan adat Nias Barat, dan masyarakat. (Jen)