Ketua Penasehat Ringgas Bantu Pembangunan Jembatan di Hutaimbaru

 

KANALMEDAN  –  SIDIMPUAN : Ketua Penasehat Ringgas kota Padangsidimpuan, Rusydi Nasution bantu pembangunan jembatan di Lingkungan 3 Kelurahan Lubukraya, Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru.

Penyerahan bantuan berupa 30 sak semen dan 15 batang besi tersebut disaksikan langsung oleh Gozali Siregar, tokoh masyarakat Lingkungan 3, Kelurahan Lubukraya, Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru, Naposo Nauli Bulung, Safran Siregar dan 25 orang warga masyarakat Lingkungan 3, Kelurahan Lubukraya, Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru, Selasa, (10/4/2018).

“Saya atas nama masyarakat mengucapkan terima kasih kepada ketua penasehat Ringgas kota Padangsidimpuan yang juga Calon Walikota Padangsidimpuan atas bantuannya untuk membangun jembatan yang rusak,” ujar Gozali Siregar.

Diterangkannya, bantuan yang diberikan oleh calon walikota Sidimpuan nomor urut 2 Rusydi – Rosad untuk membangun jembatan tersebut sangat berarti bagi warga masyarakat di Lingkungan 3 Kelurahan Lubukraya, Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru.

“Ada satu jembatan kecil yang putus akibat banjir beberapa waktu lalu. Jembatan tersebut sangat vital, karena jadi kebutuhan warga untuk melintas ke kebun sekaligus sebagai sarana untuk mengangkut hasil kebun dan pertanian berupa salak, sayar-mayur, padi dan hasil bumi lainnya,” terang Gozali.

Oleh sebab itu, kata Gozali, kami warga masyarakat Kelurahan Lubukraya, Kecamatan Padangsidimpuan Hutaimbaru sangat mengapresiasi bantuan yang diberikan oleh ketua Gerindra kota Padangsidimpuan dan siap memenangkannya untuk menjadi walikota Padangsidimpuan.

“Bersama masyarakat, kami siap memilih dan mendukung Rusydi-Rosad menjadi walikota dan wakil walikota Padangsidimpuan ke depan,” tandasnya.

Sementara itu, ketua Ringgas kota Padangsidimpuan yang juga Calon Walikota Sidimpuan, Rusydi Nasution berharap bantuan yang diberikan memberi manfaat bagi masyarakat.

“Semoga apa yang diberikan bisa membantu bagi kebutuhan masyarakat banyak di Lingkungan 3 Lubukraya,” harapnya.

Selain itu, calon walikota Sidimpuan yang didukung koalesi partai Gerindra, PAN, PPP, PKS, dan Partai Hanura ini menegaskan dirinya akan lebih memperhatikan masyarakat jika diberi amanah memimpin kota Padangsidimpuan.

“Jika nanti terpilih, saya berjanji akan lebih memperhatikan masyarakat yang ada di pinggiran, khususnya kaum petani,” tegas Rusydi. (Awal Hsb)

Print Friendly