Cegah “Money Politic” Getar Bentuk Posko Gotong-royong
KANALMEDAN – Politik transaksional masih saja terjadi dalam ajang kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada). Untuk itu, kesadaran masyarakat dalam berpolitik serta menolak segala bentuk politik uang harus dibangkitkan.
Hal tersebut dikatakan Ketua Dewan Pimpinan Pusat Gerakan Cinta Nusantara (DPP – Getar), DJ Siahaan didampingi Sekjen, M.O Siahaan dan Korwil, Tri Darma Sipayung saat mendeklarasikan Posko Gotong-Royong, Jalan Sei Bulan I Kecamatan Medan Baru, Rabu, (3/1/2018)
“Ada beberapa poin penting yang melatarbelakangi pendekalrasian Posko Gotong-Royong ini. Yaitu encegah money politic, menolak segala bentuk teror seperti isu SARA dan mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya,” katanya.
Selain itu, Dj Siahaan menyebutkan, posko ini diharapkan bisa mengajak masyarakat agar sadar dalam menentukan pilihannya. Sebab, pihaknya tidak ingin nantinya Sumut dipimpin kembali oleh pemimpin yang terjerat korupsi. “Kita tidak ingin suara masyrakat dibeli. Kita ingin yang menjadi pemimpin Sumut adalah pemimpin yang berintegritas dan bertanggung jawab,” sebutnya.
Posko ini, kata dia juga akan dibentuk di beberapa wilayah di Indonesia seperti, Jawa Barat, Jawa Timur dan Surabaya. Harapannya, semakin banyak posko ini terbentuk di masyarakat akan semakin menumbuhkan kesadaran masyarakat dalam berpolitik.
Sementara itu, Sekjen Getar, M.O Sinaga menambahkan, pihaknya berkomitmen untuk menciptakan Pilkada Sumut yang berintegritas, bermartabat dan berwibawa. Dia berharap semoga gerakan masyarakat (poeple movement) dalam menciptakan Pemilu yang jurdil akan melahirkan pemimpin yang berkualitas. (Adek)