13 Siswa Sespimmen Dikreg ke – 57 Kunjungi Polrestabes Medan

KunjunganKANALMEDAN – Sebanyak 13 orang peserta didik Sespimmen Dikreg ke – 57 tahun 2017 mengunjungi Mapolrestabes Medan, Senin, (11/9/2017).

Kunjungan tersebut merupakan bagian dari rangkaian kegiatan pendidikan Sespimen angkatan ke – 57 tahun 2017 yang akan berakhir pada 31 Oktober 2017 mendatang.

“Ya, semuanya ada 13 orang yang mengunjungi Mapolrestabes Medan,” ujar Kompol Aldi Subartono, salah seorang peserta didik Sespimmen ke – 57 tahun 2017.

Dijelaskan Aldi, dari kunjungan tersebut, ia menyimpulkan pelayanan di Mapolrestabes Medan sudah maksimal. “Saya menilai pelayanan di Mapolrestabes Medan sudah maksimal,” jelas Aldi.

Mantan Kasat Reskrim Polrestabes Medan ini menerangkan, dimaksud maksimal, karena Polrestabes Medan telah menerapakan moto Profesional, Modern dan Terpercaya (Promoter). “Hal itu ditandai dengan peluncuran aplikasi ‘Polisi Kita’ yang langsung dilaunching oleh Kapolri Jendral Pol Tito Karnavian pada Minggu, (5/2/2017) silam,” terangnya.

Selain itu, Kompol Aldi menyebutkan, Polrestabes Medan menempati posisi terbaik di seluruh Polres jajaran Polda Sumut dari sisi pelayanan publik. “Dari hasil kunjungan tersebut, Polrestabes Medan diketahui menempati posisi terbaik dari sisi pelayanan publik,” sebut mantan Kapolsek Sunggal ini.

Begitupun, Aldi menambahkan, Polrestabes harus tetap meningkatkan kinerjanya, guna menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, termasuk di bidang pelayanan publik sesuai program Promoter Kapolri. (Adek)

Print Friendly