Genangan Air Sebabkan Lalulintas di Jalan Thamrin Tersendat

Tersendat-macet

KANALMEDAN – Hujan lebat yang melanda sebagian besar wilayah Kota Medan pada Jumat, (7/7/2017) mengakibatkan sejumlah ruas jalan tergenang.

Genangan air itu diakibatkan buruknya drainaese. Imbasnya, beberapa kendaraan yang melintas di tengah genangan air itu menjadi mogok. Oleh karena itu, arus lalulintas menjadi tersendat.

“Memang di jalan ini, setiap hujan turun walaupun sebentar, jalanan akan digenangi air,” kata Lubis, warga Jalan Bakti ketika melintas di Jalan Thamrin Medan.

Diungkapkannya, genangan air itu diduga karena buruknya drainase di lokasi tersebut. “Genangan air disebabkan oleh buruknya drainase. Lihatlah sendiri, paritnya tertutup,” ungkapnya.

Selain itu, Lubis berharap, pemerintah dalam hal ini Pemko Medan melalui dinas terkait harus segera menyelesaikan persoalan genangan air ini. Sebab, hal ini sudah berlangsung lama dan terjadi hampir di seluruh kawasan Kota Medan, terlebih jika hujan turun. “Saya berharap Pemko Medan secepat mungkin harus menyelesaikan persoalan yang berkaitan dengan orang banyak ini,” harapnya.

Senada dengan Lubis, warga lainnya yang mengaku bernama Iwan mengatakan bahwa genangan air di Jalan Thamrin itu sudah berlangsung lama. Dan sepertinya, Pemko Medan tidak perduli. “Saya menilai niat dari pemko Medan untuk memperbaikinya belum ada. Sebab, hal ini sudah berlangsung lama,” kata Iwan yang mengaku kerap melintas di lokasi tersebut.

Pantauan di Jalan Thamrin, tampak arus lalulintas di lokasi tersebut tersendat karena sejumlah kendaraan yang melintas mogok akibat genangan air di lokasi tersebut.

Bahkan, tersiar kabar, hampir seluruh wilayah kota Medan digenangi air pasca hujan walaupun hujan yang turun hanya sekejap. (Adek)

Print Friendly