Ini Komposisi Badan Kehormatan Dewan DPRD Medan

KANALMEDAN – DPRD Kota Medan mengumumkan komposisi personalia Badan Kehormatan Dewan (BKD) untuk periode satu tahun ke depan dalam sidang paripurna yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Medan Ihwan Ritonga, di gedung dewan, Selasa, (10 /1/2017).

Awalnya, masing-masing fraksi menyerahkan nama-nama yang akan duduk di BKD, yakni Hasyim (FPDIP), Ilhamsyah (FPG), Godfried Efendi Lubis (F Gerindra), Parlaungan Simangunsong (FPD), Salman Alfarisi (FPKS), Abdul Rani (FPPP), Kuat Surbakti (FPAN), Bangkit Sitepu (F Hanura), dan Maruli Tua Tarigan (F Pernas).

Saat nama-nama tersebut diumumkan, anggota F Pernas, Beston Sinaga, melakukan interupsi dan meminta agar nama yang diajukan F Pernas dicabut, karena tidak pernah dikoordinasikan sebelumnya di internal fraksi.

Sementara pimpinan sidang, Ihwan Ritonga, menyampaikan pihaknya hanya mengumumkan nama-nama yang masuk berdasarkan surat dari masing-masing fraksi. “Kalau Fraksi Pernas, surat yang kami terima itu nama beliau (Maruli),” kata Ihwan.

Setelah melalui berbagai argumen, pimpinan sidang akhirnya menskor rapat guna melakukan koordinasi untuk menentukan nama-nama yang duduk di komposisi personalia BKD DPRD Kota Medan.

Usai rapat koordinasi, pimpinan rapat akhirnya mengumumkan nama-nama anggota dewan yang duduk sebagai personalia BKD DPRD Kota Medan, masing-masing Hasyim (FPDIP), Godfried Efendi Lubis (F Gerindra), Salman Alfarisi (FPKS), Kuat Surbakti (FPAN) dan Bangkit Sitepu (F Hanura). Usai diumumkan, selanjutnya nama-nama tersebut nantinya ditetapkan sebagai personalia BKD DPRD Kota Medan untuk masa satu tahun ke depan.(Jen )

Print Friendly