Polsek Sunggal Gelar Police Goes To School

policegotoschoolKANALMEDAN – Personel Bhabinkamtibmas Polsek Sunggal, Aiptu Rosnani menjadi pembina upacara dalam kegiatan Police Goes To School di Sekolah Dasar Yayasan Pondok Almuslim, Desa Sei Semayang, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deliserdang, Senin, (20/11/2017).

Dalam arahannya, ia menyampaikan pesan – pesan Kamtibmas. “Personel kita tadi menyampaikan pesan Kamtibmas kepada murid SD agar terhindar dari kenakalan remaja,” ujar Kapolsek Sunggal, Kompol Wira Prayatnya SH SIK MH.

Kompol Wira menjelaskan, Polsek Sunggal juga mensosialisasikan aplikasi polisi kita kepada guru dan memberikan pemahaman tentang tata tertib berlalulintas kepada siswa. “Pemahaman tentang tata tertib berlalulintas sejak dini itu sangat penting ditanamkan kepada murid SD. Tujuannya agar mereka nantinya menjadi pelopor keselamatan berlalulintas,” jelas mantan Wakasat Res Narkoba Polrestabes Medan ini.

Selain itu, kata Wira, arahan tentang pentingnya untuk mematuhi aturan di sekolah juga disampaikan dalam kesempatan tersebut. “Mematuhi aturan sekolah, nasehat guru juga disampaikan personel kita pada kesempatan tersebut maksud dan tujuannya agar para siswa dapat meraih cita – cita yang dituju, sehingga kelak dapat bermanfaat bagi masyarakat bangsa dan negara,” tandasnya. (Adek)

Print Friendly