PB AMCI Bagi Paket Lebaran di Arena Medan Shopping Fest 2017

HADIR : Kadis Pendidikan Kota Medan,Hasan Basri, Penasehat PB AMCI, Mohd Faisal SE satu meja dengan Pembina Fakhruddin Pohan dan Dewan Pengawas PB AMCI Amrizal SH di acara arena Medan Shopping Fest 2017.(Kanalmedan/Mayjen Simanungkalit)
HADIR : Kadis Pendidikan Kota Medan,Hasan Basri, Penasehat PB AMCI, Mohd Faisal SE satu meja dengan Ketua Pembina Fakhruddin Pohan dan Dewan Pengawas PB AMCI Amrizal SH di  arena Medan Shopping Fest 2017.(Kanalmedan/Mayjen Simanungkalit)

KANALMEDAN – Pengurus Besar (PB) Aliansi Media Cyber Indonesia (AMCI)  bagi-bagi paket lebaran kepada sejumlah anak yatim piatu di arena Medan Shopping Fest 2017 gedung Hermes Place Polonia Medan,Rabu (21/6/2016).

Pembagian paket tersebut diawali acara buka puasa bersama dihadiri segenap pemilik media online yang tergabung dalam PB AMCI. Acara  yang bertujuan memaknai ibadah puasa Ramadhan dan menumbuhkan ukhwah itu, terselenggara berkat kerjasama yang baik antara AMCI dan pihak Shopping Fest 2017.

Penasehat AMCI Mhd Faisal, SE  dan Kadis Pendidikan Kota Medan Hasan Basri, nampak hadir berbaur dengan undangan. Selain buka puasa dan pembagian paket lebaran kepada anak yatim, acara tersebut juga dirangkai dengan sholat magrib berjamaah dan makan malam, dilanjutkan pentas musik bernuansa Islam.

“Kegiatan seperti ini sangat positif guna menumbuhkan kesalehan sosial diantara kita,terutama dibulan Ramadhan yang penuh berkah. Peduli dengan nasib anak yatim piatu, juga bagian dari kecintaan kita terhadap NKRI”, kata Faisal dalam sambutannya.

Sebagai penasehat AMCI, Faisal yang juga anggota DPRD Sumut itu mengaku bangga dengan dinamika organisasi yang usianya masih relatif muda. Maka dia berharap kegiatan yang menyentuh kehidupan masyarakat, terus dilanjutkan PB AMCI dimasa-masa mendatang.

“AMCI tentu saja harus menjadi tauladan ditengah-tengah masyarakat, karena media cyber juga hadir dan bekerja untuk kepentingan publik”, katanya.

Senada dengan itu, Ketum PB AMCI, Devi Marlin, SH mengapresiasi kerja-kerja panitia, yang membuat acara tersebut berjalan lancar dan sukses. Sinergitas antara AMCI dengan berbagai organisasi lain, akan terus dilakukan guna memaksimalkan program kerja organisasi.

“Walau masih baru terbentuk, namun kita harus berbuat sepanjang yang kita bisa. Apalagi PB AMCI saat ini sedang mengembangkan organisasidi tingkat provinsi di seluruh Indonesia”, paparnya.

PB AMCI katanya, terbuka kepada masukan dari berbagai pihak, guna membesarkan organisasi. Bukan saja masukan dari pihak pengusaha atau swasta dan masyarakat,  tapi juga dari pemerintah.

Sementara Kadis Pendidikan Kota Medan, Hasan Basri, menyampaikan dukungan kepada PB AMCI yang telah melaksanakan acara tersebut. Selain menunjukkan jatidiri sebagai organisasi yang dekat dengan kepentingan publik, juga menjadi acara yang penuh makna dan bernilai ibadah.

“Saya juga bangga karena diundang secara khusus oleh PB AMCI untuk hadir diacara yang mulia ini. Semoga PB AMCI makin berjaya dan memberi manfaat bagi kehidupan bangsa dan negera kita”, katanya.

Sedangkan Ketua Panitia, Mazuleri, dalam sambutannya antara lain mengatakan, dukungan dari pihak Medan Shopping Fest 2017  sangat besar untuk suksesnya acara itu. Demikian juga dukungan  Pemerintah Kota Medan, Universitas Prima Indonesia, dan pihak-pihak lain yang tidak perlu disebutkan. (Jen)

Print Friendly