Ruth Sahanaya dan Vidi Aldiano Kampanyekan Hidup Sehat Konsumsi Vitamin

vitacimin white dan vitacimin nutriglow.
Kampanye hidup sehat dengan vitamin. Produk baru,vitacimin white dan vitacimin nutriglow diluncurkan kepasaran.(Kanalmedan/Mayjen Simanungkalit)

KANALMEDAN -Penyanyi Ruth Sahanaya dan Vidi Aldiano mengajak masyarakat Indonesia baik wanita dan pria, untuk menerapkan pola hidup sehat dengan selalu mengkonsumsi vitamin.

 Apalagi di era globalisasi, rutinitas pekerjaan menyita banyak waktu sehingga sering tidak memperdulikan asupan vitamin.
“Wanita Indonesia memiliki kegigihan dalam menjalani multiperan. Maka dengan konsumsi vitamin, kesehatan tetap terjaga dan dapat melakukan rutinitas dengan baik,” ujarnya didampingi Head of Consumer Healt Care Takeda Indonesia, Inge Samadi dan  psikolog Rizky Syahfitri Nasution dalam perbincangan lounching produk vitacimin white dan vitacimin nutrglow, di Medan,Jumat (19/5/2017)
Menurut mereka, masyarakat  modern khususnya yang tinggal di daerah perkotaan menjalani beragam peran dalam kehidupan sehari-harinya. Untuk menjadi muliperan ini menuntut menjadi wanita dan pria sehat dengan memperhatikan pola hidup sehat, pola komunikasi sehat, dan manfaatkan lingkungan yang sehat dan self care atau perduli terhadap kesehatan.
“Keuntungan gaya hidup sehat akan timbulkan sifat ceria dan produktif. Sebagai anak, istri, ibu, pekerja, wanita Indonesia juga memiliki keinginan kuat untuk berkontribusi terhadap masyarakat dan lingkungan sekitarnya,” tambah mereka.
Psikolog Rizky Syahfitri Nasution, yang membahas perempuan multiperan yang di dukung  hidup sehat dalam menjalani hidup secara maksimal.
“Perempuan multiperan sudah jadi tuntutan, apalagi dengan adanya peran media sosial saat ini perempuan dapat lebih berperan tidak hanya sebagai ibu rumah tangga tapi juga dapat melibatkan diri dalam bisnis,” katanya.
Dikatakan Rizky, Perempuan pekerja lebih percaya diri karena bisa mengeksplor dirinya bisa jadi ibu rumah tangga dan juga wanita karir. Ini merupakan salah satu perkembangan pesat. Perempuan yang memiliki pendidikan tinggi dapat menurunkan pikiran positipnya, jika perannya hanya dirumah sebagai ibu rumah tangga dan tidak memanfaatkan ilmu pendidikan yang dimiliki.
Head of Consumer Healt Care Takeda Indonesia, Inge Samadi, mengatakan, Takeda salah saru perusahaan produk kesehatan Jepang meluncurkan produk baru berbentuk vitamin guna merespon wanita modern Indonesia yang multiperan.
 ” Takeda telah mendapatkan lepercayaan dan kesetiaan dari konsumen Indonesia sejak tahun 1971 dengan menyediakan vitacimin yang merupakan suplemen esensial dalam bentuk vitamin c,” ujarnya.
Dikatakannya, vitacimin telah diakui sebagai pemimpin di pasar vitamin C tunggal di Indonesia. Dan kini, tersedia dalam berbagai rasa, sebagai bagian dari komitmen dalam mendukung Indonesia sehat yang diwujudkan dalam semangat sehat indonesia.
Untuk itu, Takeda memperluas fortofolio suplemen makanan dengan menghadirkan dua produk baru yaitu vitacimin white dan vitacimin nutriglow.(Jen)
Print Friendly